Materi Kelas 6 Tema 1 IPS Kehidupan Sosial Budaya Negara ASEAN
Materi Kelas 6 Tema 1 IPS Kehidupan Sosial Budaya Negara ASEAN dapat kita pelajari dalam pertemuan kali ini. Materi ini akan membahas kebudayaan, Agama, Bahasa, hasil negara dari negara negara ASEAN seperti Indonesia, Malaysia, Singapura, Thailand, Filiphina, Vietnam, Kamboja, Myanmar, Laos, dan Brunei Darussalam.
Materi ini sudah pasti akan dipelajari dikelas 6 pada kurikulum 2013 ini di tema 1 subtema 1. Semua wilayah di Indonesia untuk kelas VI pastinya mempelajari ini karena sudah tertuang di silabus dan RPP.
Oke, langsung saja kita pelajari bersama Materi Kelas 6 Tema 1 IPS Kehidupan Sosial Budaya Negara ASEAN sebagai berikut :
IPS : Kehidupan Sosial Budaya Negara ASEAN
ASEAN singkatan dari Association of Southeast Asian Nations merupakan organisasi geo-politik dan ekonomi dari negara-negara di kawasan Asia Tenggara. Didirikan di Bangkok, 8 Agustus 1967 berdasarkan Deklarasi Bangkok oleh 5 negara yaitu Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, dan Thailand.
1. Indonesia
Indonesia sebagai negara kepulauan di huni oleh beragam penduduk dengan ciri khas dan budaya masing masing. Kondisi ini menciptakan keragaman dalam kehidupan sosial dan budaya bangsa. Aspek sosial dan budaya terbentuk dari faktor interaksi manusia dengan lingkungan eksternalnya. Sebagai bangsa yang besar, Indonesia memiliki budaya atau kearifan lokal (local genius) yang tidak dipengaruhi oleh budaya asing.
Kebudayaan dari masing masing penduduk dalam suatu daerah turut memberikan warna bagi identitas penduduk tersebut. Pertumbuhan kebudayaan yang tidak sama juga memberikan pengaruh pada keberagaman itu sendiri. Beberapa faktor yang memengaruhi keragaman budaya, antara lain, bahasa, teknologi, mata pencarian, organisasi sosial, pengetahuan, agama dan kesenian.
2. Malaysia
Malaysia adalah sebuah negara kerajaan dengan ibu kota Kuala Lumpur. Kepala Negara Malaysia adalah Raja, sedangkan kepala pemerintahannya perdana menteri. Wilayah Malaysia terdiri atas Malaysia Barat (Bagian selatan Semenanjung Malaka) dan Malaysia Timur (Serawak dan Sabah) di Pulau Kalimantan bagian utara. Penduduk aslinya Melayu. Bahasa resmi Malaysia adalah Melayu. Agama mayoritas adalah islam. Mata pencaharian penduduk pertanian, pertambangan, dan perindustrian. Pertambangannya menghasilkan bijih timah (terbesar di dunia).
3. Singapura
Singapura adalah sebuah negara republik dengan ibu kota Singapura. Kepala Negara Singapura adalah presiden, kepala pemerintahannya adalah perdana menteri. Bahasa resmi Singapura adalah Bahasa Inggris. Berdasarkan hasil industrinya, Singapura mengekspor mesin dan alat transportasi, alat elektronik, barang barang konsumsi, bahan kimia dan produk olahan miyak. Singapura termasuk Negara Asia Tenggara yang berpendapatan paling tinggi.
4. Thailand
Thailand dalam bahasa aslinya yaitu Mueang Thai (Thai = kebebasan). Thailand adalah negara kerajaan dengan ibu kota di Bangkok. Thailand merupakan sau satunya negara Asia Tenggara yang tidak pernah dijajah Negara Eropa. Kepala Negara Thailand adalah raja, sedangkan kepala pemerintahannya adalah perdana menteri. Sebagian besar penduduk Thailand menganut agama Buddha. Bahasa kebangsaan Thailand adalah bahasa Thai. Mata pencarian penduduk Thailand adalah pertania, kehutanan, pertambangan dan industri. Thailand merupakan negara penghasil beras terbesar di Asia dan tiga sedunia (djuluki Gajah Putih, negara Seribu Pagoda, dan Lumbung Padi ASEAN).
5. Filipina
Filipina adalah negara yang berbentuk republik dengan ibu kota di Manila. Kepala negara Filipina adalah presiden dan kepala pemerintahannya juga presiden. Salah satu bahasa aslinya adalah bahasa Tagalog yang ditetapkan sebagai bahasa kebangsaan. Sebagian besar penduduk Filipina menganut agama Khatolik. Agama Islam dianut oleh sebagian penduduk Filipina di Bagian selatan. Mata pencarian penduduk Filipina adalah pertanian, pertambangan, dan industri. Komoditi ekspor Filipina terdiri atas gula, kopra, kayu, nanas, dan bijih tembaga.
Di Filipina terdapat Institut Penelitian Padi Internasional (International Rice Research Institute) disingkat IRRI adalah sebuah organisasi non-pemerintah internasional yang berpusat di Los Banos, Laguna, Filipina.
6. Vietnam
Vietnam adalah negara berbentuk republik sosialis. Kepala negaranya adalah presiden dan kepla pemerintahannya adalah perdana menteri. Ibu kota negara Vietnam adalah Hanoi. Penduduk Vietnam menganut agama Buddha, Konghucu dan Taoisme. Bahas resmi yang digunakan adalah bahasa Vietnam. Perekonomian sebagian besar penduduk Vietnam adalah pertania. Padi merupakan hasil utama pertanian di Vietnam. Industri di Vietnam meliputi tekstil, semen, pupuk, kaca, dan ban. Pertambangan di Vietnam menghasilkan emas, bijih besi, timah, gamping, fosfat, tungsten (wolfram) dan seng. Hasil hutannya adalah bambu, kina, kayu, dan kayu manis. Terdapat dua sungai penting yaitu Mekong dan S. Songko. vietnam dan Thailand bahkan sempat dijuluki gudang beras Asia Tenggara.
7. Kamboja
Bentuk pemerintahan Negara Kamboja adalah kerajaan. Kamboja dipimpin oleh raja, sedangkan kepala pemerintahannya adalah perdana menteri. Ibu kota negara Kamboja adalah Phnom Penh. Bahasa resmi penduduk kamboja adalah bahasa Khmer. Sebagian besar penghidupan penduduknya di sektor pertanian. Banyak candi di Kamboja terbuat dari batu. Dewa dewa dari agama Hindu dan Buddha terukir pada tembok lalu. Relief tarian banyak di temukan di bangunan bangunan keagamaan di Kamboja. Orang Khmer mengenakan syal kotak kotakyang disebut krama. Pria dan wanita Khmer mengenakan bandul Buddha pada kalungnya. Tujuannya adalah untu menjaga dari roh jahat dan membawa keberuntugan. Makanan terkenal di Kamboja adalah chha yang berarti tumisan.
8. Myanmar
Myanmar merupakan negara republik dengan kepala negara seorang presiden, sedangkan kepala pemerintahan seorang perdana menteri. Myanmar disebut sebagai negara Seribu Pagoda. Hal ini disebabkan karena sangat mudah menemukan kuil kuil suci Budha. Mayoritas penduduk Myanmar adalah keturunan Tibet. Bahasa yang digunakan adalah bahasa Birma. Pakaian tradisional Myanmar yang disebut longyi mirip sarung Indonesia, namunkali ini membelit bagian tubuh mereka mlai dari perut hingga betis. Longyi yang berbahan kain katun bukan saja dikenakan pria dewasa, namun juga anak anak dan wanita.
9. Laos
Laos merupakan negara yang berbentuk republik dengan kepala negara presiden dan kepala pemerintahan perdana menteri. Laos termasuk salah satu negara termiskin di dunia. Rakyatnya hidup di sektor pertanian, yang menghasilkan beras, jagung, tembakau, jeruk, dan kopi. Bahasa resmi yang digunakan adalah bahasa Lao. Sebagian besar penduduk Laos beragama Budha.
10. Brunei Darussalam
Brunei Darussalam merupakan suau negara kesultanan dengan ibu kota Bandar Seri Begawan. Kepala negara Brunei Darussalam adalah sultan dan kepala pemerintahannya juga sultan. Sebagian besar penduduknya adalah orang Melayu. Bahasa kebangsaan adalah melayu dan agama resmi adalah agama islam. Brunei Darussalam terkenal sebagai pengekspor minyak mentah, gas alam, dan produk minyak karena terkenal makmur.
Budaya Brunei banyak dipengaruhi oelh ajaran islam. Mayoritas penduduknya adalah orang melayu. Kata Brunei berasal dari kata "Nah Baru" yang diucapkan oleh Awang Alak Betatar, penemu negara ini. Kata "Darussalam" berarti tempat yang damai atau rumah keamanan. Dalam percakapan, menunju dengan jari telunjuk dianggap kasar. Seara tradisional, orang Brunei tidak berjabat tangan dengan lawan jenis. Melepaskan sepatu adalah kebiasaan umum orang Brunei sebelum memasuki rumah orang lain.
Demikian Materi Kelas 6 Tema 1 IPS Kehidupan Sosial Budaya Negara ASEAN yang dapat kami sampaikan. Semoga dapat dijadikan bahan ajar saat megajar di kelas 6 sekolah dasar atau MI.
Materi ini diambil dari buku Modul Belajar kelas 6 Tema 1