Soal PAS/UAS SBdP Kelas 3 SD/MI Semester 1 Kurikulum 2013
PAS merupakan kepanjangan dari penilaian akhir semester atau juga disebut UAS yakni ulangan akhir semester. PAS/UAS SBK Kelas 3 dilaksanakan untuk mengetahui daya serap anak didik yang sudah diberikan pada semester gasal/ganjil.
Bagi peserta didik yang pandai akan mempersiapkan diri dengan baik atau maksimal untuk menjawab semua pertanyaan pada PAS yang sesungguhnya. Mereka akan belajar mengerjakan contoh soal baik dari sekolah yang sudah diberikan kisi kisi oleh bapak atau ibu guru dan dari internet. Bagi siswa yang pandai akan mempersiapkan diri jauh jauh hari untuk belajar dalam persiapan menghadapi UAS.
Dalam mempersiapkan diri menghadapi UAS/PAS yang akan dilaksanakan bagi peserta didik yang pandai akan mencari contoh soal sesuai kisi kisi yang diberikan. Untuk itu kami akan membagikan contoh Soal PAS/UAS SBdP/SBK Kelas 3 SD/MI Semester 1 Kurikulum 2013 untuk di pelajari.
Berbeda dengan peserta didik yang kurang pandai, mereka justru menyikapinya dengan biasa biasa saja atau santai tanpa memikirkan hasilnya nanti. Merekapun tidak peduli akan hasil yang dicapai pada UAS/PAS yang di bawah KKM.
Contoh soal berikut yang kami bagikan bukan untuk peserta didik yang pandai saja, namun diperuntukkan bagi semua peserta didik tanpa kecuali. Kami membagikan soal ini karena kami peduli kesemua peserta didik agar mendapatkan nilai yang baik atau di atas KKM sekolah.
Soal PAS/UAS SBdP Kelas 3 SD/MI Semester 1 Kurikulum 2013
I. Berilah tanda silang (x) pada huruf a, b, c atau d di depan jawaban yang paling benar!
1. Unsur utama yang harus dimiliki oleh sebuah gambar dekoratif adalah ...
a. bentuk gambar
b. garis dan warna
c. alat pewarna
d. kertas gambar
2. Gambar hiasan dari gabungan beberapa bentuk motif dan komposisi warna yang indah disebut ...
a. gambar imajinatif
b. gambar dekor
c. gambar desain
d. gambar dekoratif
3. Karya seni gambar disebut gambar dekoratif tiga dimensi jika memiliki ukuran ...
a. panjang, tinggi dan luas
b. lebar, tinggi dan luas
c. panjang, lebar, dan tinggi
d. panjang, lebar, dan luas
4. Unsur seni rupa yang paling dasar yang berada pada dimensi satu adalah ...
a. titik
b. bentuk
c. ruang
d. garis
5. Berikut yang termasuk unsur seni rupa yang berupa garis, kecuali ...
a. zig-zag
b. melengkung
c. lurus
d. miring
6. Campuran warna merah dan warna biru akan menjadi warna ...
a. hijau
b. ungu
c. kuning
d. orange
7. Yang termasuk dalam warna panas adalah ...
a. hijau, merah, violet
b. kuning, hijau, orange
c. kuning, merah, orange
d. hijau, biru, violet
8. Berikut ini yang termasuk pola irama, kecuali ...
a. 4/4
b. 3/4
c. 2/4
d. 1/4
9. Lagu 'Menanam Jagung" menggunakan pola irama ...
a. 2/4
b. 3/4
c. 4/4
d. 6/8
10. Pola irama .... artinya dalam setiap birama terdiri atas dua ketukan.
a. 1/4
b. 2/4
c. 3/4
d. 4/4
11. Sebuah lagu memilikipola irama 3/4. Artinya setiap birama pada lagu tersebut terdiri atas
a. 1 ketukan
b. 2 ketukan
c. 3 ketukan
d. 4 ketukan
12. Panjang pendeknya bunyi dapat dihitung dengan ...
a. ketukan
b. jari
c. kalkulator
d. angka
13. Tinggi rendahnya bunyi dalam lagu ditentukan oleh ...
a. nada
b. suara
c. melodi
d. ketukan
14. Pola irama yang susunan panjang pendek bunyinya terbagi sama dalam setiap ketukan disebut ...
a. pola irama panjang
b. pola irama pendek
c. pola irama rata
d. pola irama tidak rata
15. Gerak tari lemah dan kuat dibedakan berdasarkan ...
a. ekspresi
b. ruang
c. waktu
d. tenaga
16. Gerak dalam tari disebut gerak tari lemah jika dilakukan dengan ...
a. tenaga yang kuat
b. tenaga yang lemah
c. tenaga yang banyak
d. tenaga yang sebentar
17. Gerak dalam tari yang menggunakan tenaga kuat adalah ...
a. bertepuk tangan
b. menjentikkan jari
c. menganggukkan kepala
d. berjalan dengan berjinjit
18. Pada gerak lari menirukan itik, sikap badan ...
a. dibungkukkan
b. ditegakkan
c. dicondongkan
d. diliukkan
19. Berikut yang termasuk gerakan tangan adalah ...
a. berjinjit
b. melambai
c. berjalan
d. menggeleng
20. Kolase adalah karya seni dengan cara menempel ...
a. gambar-gambar jadi dari berbagai sumber
b. kombinasi kepingan bahan yang sama
c. berbagai macam bahan yang ditempel pada permukaan pola
d. kertas yang dimiliki
21. Perbedaan antara karya seni kolase dan mozaik dapat dilihat dari ...
a. bahan yang ditempelkan
b. gambar yang digunakan
c. alat yang digunakan
d. cara yang dilakukan
22. Alat yang digunakan untuk memotong bahan kertas adalah ...
a. lem
b. pisau
c. gunting
d. stapler
23. Bahan yang digunakan untuk karya seni melipat adalah ...
a. daun
b. biji-bijian
c. kain
d. kertas
24. Berikut benda yang sering digunakan dalam kerajinan mozaik adalah ...
a. daun kering
b. beras
c. kertas
d. biji-bijian
25. Hal yang harus dilakukan sebelum merekatkan bahan pada karya seni menempel adalah membuat ...
a. gambar
b. pola
c. sketsa
d. garis
II. Isilah titik titik di bawah dengan jawaban yang tepat!
26. Gambar dekoratif dua dimensi adalah gambar yang memiliki ukuran ...
27. Gambar dekoratif yang terdapat bentuk daun dan bunga termasuk dalam motif ...
28. Susunan bunyi dalam satu birama yang muncul berulang-ulang dan teratur disebut ...
29. Pola irama yang memiliki dua hitungan atau ketukan disebut ...
30. Alat musik ritmis adalah ...
31. Segala perubahan dalam tari karena variasi-variasi dalam tari disebut ...
32. Gerakan kaki saat menirukan katak adalah ...
33. Posisi tangan saat menirukan kupu-kupu terbang adalah ...
34. Seni melipat kertas disebut ...
35. Bahan yang digunakan untuk membuat karya dengan teknik melipat misalnya ...
III. Jawablah pertanyaan pertanyaan di bawah ini dengan tepat!
36. Sebutkan 3 (tiga) jenis warna yang termasuk warna primer!
37. Berilah contoh motif yang sering dijumpai pada gambar dekoratif!
38. Sebutkan 3 (tiga) yang termasuk alat musik ritmis!
39. Sebutkan contoh gerak lemah yang menirukan gerak tumbuhan!
40. Berilah 3 (tiga) contoh bahan yang digunakan untuk membuat kolase!
Untuk kunci jawaban soal diatas dapat anda klik tautan di bawah ini :
Baca Juga :
1. Soal UAS/PAS PAI (Pendidikan Agama Islam) Kelas 3 Semester 1
2. Soal UAS/PAS PPKn Kelas 3 Semester 1 Kurikulum 2013
3. Soal UAS/PAS Bahasa Indonesia Kelas 3 Semester 1 K13
4. Soal UAS/PAS Matematika Kelas 3 Semester 1 Kurikulum 2013
5. Soal UAS/PAS SBdP / SBK Kelas 3 Semester 1 Kurikulum 2013
6. Soal UAS/PAS Penjaskes (PJOK) Kelas 3 Semester 1
7. Soal UAS/PAS Bahasa Jawa Kelas 3 Semester 1
Soal UAS PAS untuk Kelas lain berikut ini: