Soal UKK/PAT Penjaskes (PJOK) Kelas 1 SD Kurikulum 2013
Soal UKK/PAT Penjaskes (PJOK) Kelas 1 SD Kurikulum 2013 - Pada kesempatan kali ini kami ingin bagikan contoh Soal Ulangan Kenaikkan Kelas (UKK) - Penilaian Akhir Tahun (PAT) untuk mata pelajaran Penjaskes / Penjas / PJOK / Olah Raga untuk peserta didik Kelas I (Satu) Sekolah Dasar pada Kurikulum 2013 (K13) beserta Kunci Jawaban.
Soal PAT Penjas Kelas 1 ini dapat digunakan sebagai persiapan dalam menghadapi Ulangan Kenaikkan yang sesungguhnya dan kami harapkan semoga adik-adik bisa mendapatkan nilai yang tinggi dan dapat naik kelas semua. Contoh Soal Olahraga Kelas I ini juga dapat digunakan oleh bapak dan ibu guru dalam membuat soal sebagai referensi.
Untuk Soal dan Kunci Jawaban UKK/PAT Penjaskes Kelas 1 SD k13 ini dapat di download pada link diakhir postingan ini. Soal dan Kunci Jawaban kami simpan dalam bentuk .doc atau .docx yang begitu mudah diedit pada salah satu aplikasi yang ada di komputer dan laptop bapak ibu guru.
Untuk file Soal dan Kunci Jawaban PJOK Kelas 1 SD Kurikulum 2013 kami simpan di Google Drive sehingga aman dari virus. Serta file soal dan kunci jawaban olahraga ini juga kami enkripsi terlebih dahulu dari serangan virus yang dapat mengganggu performa komputer bapak ibu guru.
Soal UKK/PAT Penjaskes (PJOK) Kelas 1 SD Kurikulum 2013
Berikut Soal dan Kunci Jawaban PAT/UKK Penjasorkes Kelas Satu SD/MI Semester 2 Kurikulum 2013 (Kurtilas) bisa dilihat di bawah ini:
I. Pilihan Ganda
1. Andi melakukan loncatan pada olahraga senam, dimana sebaiknya Andi mendarat ...
a. pasir
b. matras
c. bangku
2. Gerakan mengangkat satu kaki untuk melatih ...
a. keseimbangan
b. kelincahan
c. keindahan
3. Pada saat kita menggantung dengan dua tangan badan kita harus ...
a. ditekuk
b. melengkung
c. lurus
4. Gerak dengan tidak berpindah tempat disebut ...
a. manipulatif
b. nonlokomotor
c. lokomotor
5. Untuk memulai senam sikap tubuh harus ...
a. berdiri
b. duduk
c. berlari
6. Di bawah ini contoh gerakan berpindah ...
a. menunduk
b. meliuk
c. berjalan
7. Olahraga yang diiringi dengan musik adalah ...
a. senam irama
b. senam lantai
c. senam pemanasan
8. Yang termasuk gaya dalam renang adalah ...
a. gaya dada
b. gaya mengapung
c. gaya tenggelam
9. Untuk berlatih renang agar tidak tenggelam kita menggunakan ...
a. kaki katak
b. pelampung
c. pegangan
10. Saat berenang kita menggunakan baju ...
a. sekolah
b. seragam
c. renang
11. Lari bolak-balik termasuk gerak dasar ...
a. lokomotor
b. nonlokomotor
c. manipulatif
12. Permainan berkuda untuk melatih otot ...
a. perut
b. tangan
c. kaki
13. Yang termasuk gerakan pada olahraga kasti adalah ...
a. memukul
b. berlari
c. menangkis
14. Melempar bola pada permainan berburu binatang termasuk geak dasar ...
a. lokomotor
b. manipulatif
c. nonlokomotor
15. Saat berlatih renang alat yang harus kita siapkan adalah ...
a. jam tangan
b. tongkat
c. pelampung
16. Kita berlatih renang di ...
a. pemancingan
b. kolam renang
c. sungai
17. Salah satu olahraga keseimbangan adalah ...
a. berdiri satu kaki
b. berjalan
c. melompat
18. Salah satu tujuan olahraga senam adalah ...
a. kelincahan
b. kebersamaan
c. kebugaran
19. Kegiatan meloncat dan berputar untuk ...
a. kekuatan dan kelincahan
b. kebugaran
c. kebersamaan
20. Faza melempar bola, Isha menangkap bola, dan Dzain menari. Yang dilakukan Isha termasuk gerak dasar olahraga ...
a. sepak bola
b. senam
c. kasti
II. Isian
21. Dzain menirukan gerakan sikap kapal terbang satu kaki diangkat ke ...
22. Bermain holahop untuk melatih otot ...
23. Dani sedang berenang gaya bebas, saat mengambil nafas Dani menengok ke ...
24. Ridwan belajar berenang dengan pelampung, Ridwan melakukan gerak dasar ...
25. Supaya mata kita tidak pedih saat berenang baiknya kita memakai ...
26. Permainan loncat katak untuk melatih kekuatan ...
27. Menggantung di palang sejajar untuk melatih kekuatan ...
28. Melangkahkan kaki ke depan disebut gerak dasar ...
29. Contoh gerakan pemanasan di kepala adalah ...
30. Melakukan gerakan bermain berkuda untuk melatih ...
III. Uraian
31. Untuk melatih kekuatan otot apakah pada permainan jalan kepiting?
32. Sebutkan dua perlengkapan berenang!
33. Disebut apakah gerakan berirama yang diiringi dengan musik?
34. Sebutkan 2 manfaat berolahraga!
35. Sebutkan 2 gerakan keseimbangan!
Download Soal dan Kunci Jawaban PAT PJOK Kelas 1 Semester 2
Kunci Jawaban Soal Ujian Kenaikan Kelas PJOk Penjaskes Kelas 1 Semester 2 di atas bisa juga dilihat pada video berikut:
Demikian contoh Soal UKK/PAT Penjaskes (PJOK) Kelas 1 SD Kurikulum 2013 beserta kunci jawaban yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat untuk belajar adik-adik sebelum melaksakan ulangan yang sebenarnya.
*Kunci Jawaban
I. Pilihan Ganda
- B
- A
- C
- C
- A
- C
- A
- A
- B
- C
- A
- C
- A
- B
- C
- B
- A
- C
- A
- C
II. Isian
21. belakang
22. pinggang
23. saping
24. manipulatif
25. kacamata renang
26. kaki
27. tangan
28. lokomotor
29. menengok, menunduk
30. kelincahan
III. Uraian
31. Tangan
32. Kacatamata renang, baju renang
33. Senam irama
34. Sehat, bugar
35. Berdiri satu kaki, sikap kapal terbang
Untuk download soal dan kunci jawaban di atas bisa klik link di bawah ini:
Download Soal PAT PJOK Kelas 1 SD
Download Kunci Jawaban PAT Penjaskes Kelas 1 SD
Baca Juga :