Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Soal UKK IPA Kelas 4 SD Semester 2 dan Kunci Jawaban

Berikut kami sampaikan Contoh Soal Latihan UKK / PAT / UAS pelajaran IPA untuk Kelas 4 SD pada Semester 2 Kurikulum 2013 beserta Kunci Jawaban. Soal IPA ini bisa adik-adik buat referensi belajar sebelum menghadapi ulangan kenaikkan kelas yang sesungguhnya.

soal pat ipa kelas 4

Soal IPA Kelas 4 Semester 2 Kurikulum 2013

Berikut contoh Soal IPA Kelas 4 beserta kunci jawaban dengan rincian 25 butir soal pilihan ganda, 10 butir soal essay, dan 5 butir soal uraian.

I. Pilihan Ganda

Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c, dan d di depan jawaban yang paling benar!

1. Berikut ini hewan yang mengalami metamorfosis tak sempurna adalah .....

a. belalang
b. katak
c. lalat
d. kupu-kupu

2. Urutan daur hidup kupu-kupu yang benar adalah ....

a. telur - ulat - kepompong - kupu-kupu
b. telur - kepompong - ulat - kupu-kupu
c. telur - ulat - kupu-kupu - kepompong
d. kupu-kupu - kepompong - ulat - telur

3. Perhatikan gambar berikut!

daur hidup nyamuk

Tahapan daur hidup nyamuk yang berbahaya bagi manusia ditunjukkan nomor ....

a. 1
b. 2
c. 3
d. 4

4. Perhatikan tabel berikut!

No Nama Hewan
1 Jangkrik
2 Lalat
3 Belalang
4 Katak

Hewan yang mengalami metamorfosis tak sempurna ditunjukkan oleh nomor .....

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 4
d. 3 dan 4

5. Perhatikan gambar berikut!

metamorfosis jangkrik

Tahapan metamorfosis jangkrik pada nomor 2 adalah ......

a. telur
b. pupa
c. nimfa
d. imago

6. Berikut merupakan upaya dalam rangka pelestarian hewan, kecuali ......

a. membuat undang-undang tentang pelarangan perburuan liar
b. mengambil telur-telur hewan untuk dibantu menetaskannya
c. memberi ijin kepada pemburu untuk memburu hewan langka
d. menangkar hewan langka dengan mengisolasi hewan tersebut

7. Dorongan atau tarikan yang dapat menyebabkan benda bergerak atau berubah bentuk disebut .....

a. gaya
b. gerak
c. arus
d. energi

8. Jarum pada kompas selalu menunjuk arah utara-selatan karena adanya gaya .....

a. magnet
b. pegas
c. listrik
d. gesek

9. Perhatikan gambar berikut!

memanah

Gaya yang dimanfaatkan pada kegiatan tersebut adalah .....

a. gaya magnet dan gaya pegas
b. gaya gravitasi dan gaya otot
c. gaya gesek dan gaya magnet
d. gaya otot dan gaya pegas

10. Perhatikan daftar benda-benda berikut!

  1. Jarum jahit
  2. Paku besi
  3. Penggaris mika
  4. Botol

Benda-benda yang dapat ditarik magnet ditunjukkan nomor .....

a. 1 dan 3
b. 1 dan 2
c. 2 dan 3
d. 3 dan 4

11. Benda yang dilempar ke atas selalu jatuh ke bawah. Hal itu terjadi karena adanya pengaruh gaya ....

a. pegas
b. potensial
c. gravitasi
d. gesekan

12. Gaya pegas terdapat pada benda yang mempunyai sifat .....

a. lunak
b. elastis
c. keras
d. ringan

13. Gaya yang terjadi karena bersentuhannya bola dengan permukaan lantai adalah ....

a. gaya gravitasi
b. gaya gesek
c. gaya pegas
d. gaya tarik

14. Perhatikan tabel berikut!

No. Pengaruh Gaya Contoh Peristiwa
1 Mengubah bentuk benda
2 Mengubah arah gerak benda
3 Benda bergerak menjadi diam
4 Memperlambat gerak benda

Pengaruh gaya terhadap benda dan contohnya yang benar ditunjukkan nomor .....

a. 1
b. 2
c. 3
d. 4

15. Berikut ini yang bukan pengaruh gaya terhadap benda adalah .....

a. mengubah bentuk benda
b. menambah volume benda
c. mengubah arah gerak benda
d. mempengaruhi gerak benda

16. Berikut yang termasuk usaha untuk memperkecil gaya gesek adalah .....

a. memperlebar permukaan benda
b. membuat permukaan benda menjadi kasar
c. memperhalus permukaan benda
d. menambah beban menjadi lebih berat

17. Peristiwa yang menunjukkan adanya pengaruh gaya gesek adalah ....

a. batu dilempar ke atas jatuh ke tanah
b. bola menggelinding kemudian berhenti
c. bola dilempar ke tembok kemudian memantul
d. batu terasa berat jika diangkat

18. Ban sepeda motor dibuat beralur-alur dengan tujuan .....

a. mengurangi gaya gesek
b. memperbesar gaya gesek
c. agar tampak lebih indah
d. menghemat bahan karet

19. Pemberian pelumas pada rantai sepeda motor bertujuan .....

a. memperbesar gaya gesek sehingga rantai menjadi tahan lama
b. memperkecil gaya gesek sehingga rantai menjadi tahan lama
c. agar rantai licin dan roda sepeda motor bergerak lebih cepat
d. agar rantai tetap basah sehingga mudah berkarat dan tahan lama

20. Perhatikan gambar berikut!

Kegiatan manusia yang memanfaatkan energi alternatif ditunjukkan huruf .....

a. A
b. B
c. C
d. D

21. Energi panas matahari dapat digunakan untuk memanaskan air di rumah dengan menggunakan alat yang disebut .....

a. kompor listrik
b. sel surya
c. elemen
d. teko listrik

22. Perhatikan gambar berikut!

Peralatan listrik yang memiliki perubahan energi yang sama saat digunakan ditunjukkan nomor .....

a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2 dan 4
d. 3 dan 4

23. Perubahan energi yang terjadi ketika tukang memotong keramik dengan mesin pemotong keramik adalah .....

a. energi panas menjadi energi listrik
b. energi gerak menjadi energi panas
c. energi listrik menjadi energi gerak
d. energi listrik menjadi energi panas

24. Perhatikan tabel berikut!

No. Sumber Energi
1 Matahari
2 Minyak tanah
3 Bensin
4 Biodiesel

Sumber energi alternatif ditunjukkan oleh nomor ....

a. 1 dan 2
b. 1 dan 4
c. 2 dan 3
d. 3 dan 4

25. Berikut adalah kelemahan penggunaan energi alternatif yaitu .....

a. bahan baku tersedia banyak
b. membutuhkan teknologi canggih
c. tersedia sepanjang masa
d. menyebabkan polusi udara

II. Essay

Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang tepat!

26. Perubahan bentuk hewan secara bertahap setelah kelahiran atau penetasan hingga dewasa disebut ................

27. Lalat termasuk hewan yang mengalami metamorfosis ................

28. Hewan yang mengalami metamorfosis sempurna, memiliki perbedaan .............. yang sangat menonjol pada setiap tahapan.

29. Alat yang digunakan untuk mengukur gaya dinamakan ..............

30. Semakin halus permukaan suatu benda, maka gaya gesek yang ditimbulkan semakin .............

31. Perhatikan gambar!

merubah bentuk benda

Pengaruh gaya terhadap benda yang ditunjukkan gambar adalah gaya dapat ..............

32. PLTA dapat beroperasi dengan memanfaatkan sumber energi berupa .................

33. Sumber energi terbesar di alam semesta adalah ...................

34. Penggunaan bahan bakar minyak yang berlebihan selain dapat menipiskan persediaan, juga dapat menimbulkan ...............

35. Blender dapat mengubah energi listrik menjadi energi ...............

III. Uraian

Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan tepat!

36. Apa sajakah ciri-ciri hewan yang mengalami metamorfosis sempurna?

Jawab : ...............................................................................................................................

37. Sebutkan 3 akibat adanya gaya gesek!

Jawab : ...............................................................................................................................

38. Berikan 3 contoh bahwa gaya dapat mengubah arah gerak benda!

Jawab : ...............................................................................................................................

39. Jelaskan pengaruh gaya terhadap gerak benda ketika kamu bermain sepak bola!

Jawab : ...............................................................................................................................

40. Sebutkan 3 macam sumber energi alternatif!

Jawab : ...............................................................................................................................

Download Soal dan kunci jawaban UKK / PAT IPA Kelas 4 SD Semester 2

Kunci Jawaban Soal Ujian Kenaikan Kelas IPA Kelas 4 Semester 2 di atas bisa juga dilihat pada video berikut:

*Kunci Jawaban

I. Pilihan Ganda

1. A
2. A
3. D
4. B
5. C
6. C
7. A
8. A
9. D
10. B
11. C
12. B
13. B
14. B
15. B
16. C
17. B
18. B
19. B
20. A
21. B
22. D
23. C
24. B
25. B

II. Essay

26. metamorfosis

27. sempurna

28. bentuk tubuh

29. dinamometer

30. kecil

31. mengubah bentuk benda

32. air

33. matahari

34. polusi udara, pemanasan global

(salah satu)

35. gerak

III. Uraian

36. Ciri-ciri hewan yang mengalami metamorfosis sempurna: 

a. Mempunyai perbedaan bentuk yang mencolok pada setiap fase/tahapan.
b. Mengalami fase pupa atau kepompong.

37. Akibat adanya gaya gesek:

a. Memperlambat gerak benda
b. Menimbulkan panas
c. Benda yang bergesekan akan terkikis/aus
d. Tidak mudah tergelincir

38. Contoh peristiwa bahwa gaya dapat mengubah arah gerak benda

a. bermain bulutangkis
b. bermain tenis meja
c. bola kasti dilempar terus dipukul dengan kayu

39. Pengaruh gaya terhadap gerak Ketika bermain sepak bola:

a. Benda diam menjadi bergerak

Misal: tendangan saat pinalti, tendangan bebas, tendangan pojok

b. Mengubah arah gerak benda

Misal: ketika kita menerima bola dari teman langsung ditendang, menendang dengan kepala (menyundul bola), kiper yang menangkis bola

c. Mempengaruhi gerak benda

Misal: menghentikan bola, kiper menangkap bola

40. Macam-macam sumber energi:

a. Matahari
b. Air
c. Angin
d. Biogas
e. Biodiesel
f. Nuklir

Demikian contoh soal UKK/PAT IPA Kelas 4 SD Semester 2 Kurikulum 2013 dan kunci jawaban yang dapat kami berikan, semoga bermanfaat.

Baca soal PAT IPA lainnya:

Soal Ujian IPA

Selalu ikuti kami di Google News pada link berikut ini

Sekodas News