Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Sebutkan struktur ruang kota menurut teori inti ganda

Sebutkan struktur ruang kota menurut teori inti ganda!


Jawaban:

Teori Inti Ganda atau Pusat Kegiatan Banyak: Struktur ruang kota tidak tumbuh dalam ekspresi keruangan yang hanya ada satu pusat kegiatan saja. Namun, terbentuk secar terus-menerus sehingga terdapat beberapa pusat kegiatan baru yang terpisah.

Ruang kota tidak ada urutan-urutan yang teratur, tidak seperti teori konsentris yang tertata rapi. Kondisi ini menyebabkan adanya beberapa inti kota dalam suatu wilayah perkotaan, misalnya kompleks pemerintahan, pelabuhan, kompleks kegiatan ekonomi (pasar dan mall), dan sebagainya.


Struktur ruang kota menurut teori inti ganda adalah sebagai berikut.

1) Pusat kota atau CBD

2) Kawasan niaga dan industri ringan

3) Kawasan murbawisma atau permukiman kualitas rendah

4) Kawasan madyawisma atau permukiman kualitas sedang.

5) Kawasan adwisma atau tempat tingga kualitas tinggi

6) Pusat industri berat

7) Pusat niaga atau perbelanjaan lain di pinggir kota

8) Upakota (Suburban) kawasan industri.