Soal UAS Matematika Kelas 5 SD Semester 1 Kurikulum 2013 beserta Kunci Jawaban
Soal UAS PAS Matematika Kelas 5 SD Semester 1 Kurikulum 2013 dan Kunci Jawaban - Berikut kami sampaikan contoh soal ulangan akhir semester matematika kelas V SD/MI semester ganjil K13 beserta kunci jawaban tahun 2021/2022.
Contoh soal UAS Matematika kelas 5 semester 1 ini hanya sebagai persiapan dalam menghadapi ulangan yang sesungguhnya. Soal juga sudah kami lengkapi dengan kunci jawaban yang ada di akhir postingan ini.
Soal UAS PAS Matematika Kelas 5 SD/MI Semester 1 Kurikulum 2013 ini juga dapat anda download pada link di akhir postingan ini. Untuk file kami berikan dalam dua bentuk yakni PDF dan .docx, dengan demikian anda dapat dengan mudah untuk edit soal dengan Microsoft Word yang ada di komputer anda.
Soal UAS PAS Matematika Kelas 5 SD Semester 1 2021/2022
Soal UAS PAS Matematika kelas 5 semester 1 ini memiliki jumlah soal pilgan atau pilihan ganda 20, 10 essay/isian, dan 5 soal uraian. Berikut soal-soalnya:
I. Soal Pilihan Ganda UAS Matematika Kelas 5 Semester 1
1. Hasil dari 3/7 + 1/5 adalah ....
a. 12/35
b. 22/35
c. 4/35
d. 3/35
2. Operasi penjumlahan yang hasilnya 1 5/6 adalah ....
a. 1/2 + 1/3
b. 1 1/3 + 1/3
c. 1/4 + 1 1/3
d. 1 1/3 + 1/2
3. Hasil dari 6 - 3 1/8 adalah....
a. 3 7/8
b. 3 1/8
c. 2 7/8
d. 3/4
4. Hasil dari 5/8 - 0,25 adalah....
a. 2/8
b. 3/8
c. 1/3
d. 3/4
5. Hasil dari 0,2 + 1 1/5 - 1/10 =....
a. 1 3/10
b. 1 1/10
c. 3/10
d. 1/10
6. Hasil dari penjumlahan 3 2/5 + 0,5 adalah....
a. 3,04
b. 3,45
c. 3,5
d. 3,9
7. Bu Ida membeli minyak 1 1/2 liter. Bu Ida menggunakan 0,75 liter minyak untuk menggoreng lumpia. Kemudian Bu Ida membeli minyak 1,25 liter. Minyak yang dimiliki Bu Ida sekarang adalah....
a. 2,5 liter
b. 2 liter
c. 1,5 liter
d. 1 liter
8. Hasil dari perkalian 9/7 x 2/3 adalah....
a. 7/6
b. 2/3
c. 6/7
d. 18/20
9. Hasil dari pembagian 3/4 : 6 adalah....
a. 1/8
b. 3/8
c. 2/3
d. 3/4
10. Kak Arif membeli pita sepanjang 5 meter untuk tanda peserta perkemahan. Pita tersebut akan dipotong-potong dengan ukuran sama panjang. Setiap potongan panjangnya 1/5 meter. Banyak potongan pita tersebut adalah....
a. 5
b. 15
c. 25
d. 35
11. Bu Niken menyiapkan 2,7 liter santan untuk membuat gulai. Setiap porsi gulai membutuhkan 0,45 liter santan, maka Bu Niken dapat memasak gulai.....
a. 9 porsi
b. 6 porsi
c. 5 porsi
d. 3 porsi
12. Hasil dari pembagian 3 3/4 : 35% adalah....
a. 7 7/5
b. 7 5/7
c. 10 5/7
d. 11 2/7
13. Hasil dari 3/4 + 0,275 - 38% adalah....
a. 0,645
b. 0,465
c. 0,564
d. 0,545
14. Dari timur menuju ke tenggara membentuk sudut....
a. 180°
b. 135°
c. 90°
d. 45°
Perhatikan denah berikut untuk soal no 15-17
15. Lapangan terletak di sebelah .... rumah Dini.
a. selatan
b. utara
c. barat
d. timur
16. Rumah Dinda terletak di antara....
a. Pasar dan kantor pos
b. Rumah Ahmad dan pasar
c. Rumah Dini dan kantor pos
d. Lapangan dan rumah Dini
17. Pasar terletak di sebelah... rumah Ahmad.
a. selatan
b. utara
c. timur
d. barat
18. Tanah pekarangan rumah Pak Edo berukuran panjang 24 m dan lebar 18 m. Jika digambar dengan skala 1: 300, maka ukuran gambar bukan sebenarnya adalah....
a. panjang 6 cm dan lebar 3 cm
b. panjang 8 cm dan lebar 6 cm
c. panjang 4 cm dan lebar 8 cm
d. panjang 6 cm dan lebar 2 cm
19. Jarak antara dua kota pada peta adalah 8 cm. Jika skala yang digunakan peta tersebut adalah 1: 200.000, maka jarak dua kota yang sebenarnya adalah....
a. 1.600.000 m
b. 16 km
c. 160 km
d. 1.600 cm
20. Perbandingan tinggi Siti dan Ayu adalah 6: 5. Tinggi Siti adalah 144 cm. Tinggi Ayu adalah....
a. 120 cm
b. 124 cm
c. 130 cm
d. 134 cm
II. Soal Essay UAS Matematika Kelas 5 Semester 1
1. Ibu memiliki tiga kantong beras dengan masing-masing berisi 1 3/4 kg, 1 1/4 kg, dan 2 1/2 kg. Jumlah beras milik ibu seluruhnya adalah....
2. Hasil dari 4 1/2 - 1 1/3 = n, maka nilal n adalah ....
3. Pak Hasan rata-rata dapat menangkap ikan setiap hari 10,5 kg. Maka selama 8 hari Pak Hasan dapat memperoleh ikan... kg.
4. Hasil dari 0,6 x 50% adalah....
5. Ali membuat teh di teko besar dengan volume 3,5 liter. Teh tersebut akan dituang ke dalam gelas dengan isi masing-masing 0,125 liter. Gelas yang dibutuhkan Ali adalah....
6. 2/8 jika dijadikan persen menjadi...
7. Jarak kota A ke kota B di peta adalah 8 cm. Skala pada peta tertera 1:500.000. Jarak sebenarnya adalah....
8. Jarak sebenarnya kota P ke kota Q adalah 210 km. Skala pada peta tertera 1:3.000.000 maka jarak pada peta adalah .... cm.
9. Sebuah mobil dalam 12 km menghabiskan bensin 1 liter. Apabila mobil menempuh jarak 96 km, maka bensin yang dibutuhkan adalah .... liter.
10. Berat sebuah semangka 3,5 kg. Berat buah mangga 0,5 kg. Perbandingan berat semangka dan berat mangga adalah....
III. Soal Uraian Matematika Kelas 5 Semester 1
1. Bu Ima membeli 2 1/2 kg jeruk. Bu Ima membeli semangka yang beratnya 2 1/2 kg lebih berat dari jeruk. Berapa berat buah-buahan yang dibeli Bu Ima?
2. Sebuah botol berisi minyak 1/5 bagian. Berapa bagian lagi yang harus ditambahkan agar botol minyak tersebut penuh?
3. Lani akan membuat adonan kue kembang goyang. Setiap adonan membutuhkan 0,35 ons gula. Berapa gula yang dibutuhkan Lani untuk membuat 2,5 adonan?
4. Ibu membeli 3 1/5 kg tepung. Kemudian Ibu menggunakan 40% tepung tersebut untuk membuat kue. Jika setiap kue membutuhkan 0,056 kg tepung. Berapa jumlah kue yang dapat dibuat Ibu?
5. Jarak kota A ke kota B 1,5 km. Jika jarak kota A dan B pada peta adalah 3 cm maka tentukanlah skala pada peta!
Kunci Jawaban UAS PAS Matematika Kelas 5 SD Semester 1 Kurikulum 2013
I. Pilihan Ganda
- B
- D
- C
- B
- A
- D
- B
- C
- A
- C
- B
- C
- A
- D
- C
- A
- C
- B
- B
- A
II. Essay
- 5 1/2 KG
- 3 1/6 kg
- 84 kg
- 0,3 atau 3/10
- 28 gelas
- 2/8 x 100% = 25%
- 40 km
- 7 cm
- 8 liter
- 7 : 1
III. Uraian
- Berat jeruk = 2 1/2 kg
Berat semangka = 2 1/2 + 2 1/2 = 5/2 + 5/2 = 10/2 = 5 kg
Berat semua buah = berat jeruk + berat semangka
= 2 1/2 + 5
= 5/2 + 5/1
= 5/2 + 10/2
= 15/2
= 7 1/2 kg
Jadi, berat semua buah-buahan yang dibeli Bu Ima adalah 7 1/2 kg. - 1 Botol penuh = 1 bagian
= 1 - 1/5
= 1/1 - 1/5
= 5/5 - 1/5
= 4/5
Jadi, minyak yang harus ditambahkan agar botol penuh adalah 4/5 bagian. - Gula 2.5 adonan = 0,35 x 2,5 = 0,875
- (3 1/5 x 40%) : 0,056 = (7/2 x 40/100) : (56/1000)
= 280/100 x 1000/56
= 280.000/11.200
= 25 kue - Skala = panjang pada denah : panjang sebenarnya
= 3 cm : 150.000 cm
= 1 : 50.000
Download Soal UAS Matematika Kelas 5 Semester 1 K13
Untuk download soal ulangan akhir semester UAS PAS matematika kelas 5 semester 1 di atas anda dapat klik link berikut ini:
Soal UAS Matematika Kelas 5 Semester 1 (.DOCX)
Soal PAS Matematika Kelas 5 Semester 1 (PDF)
Baca Juga :
1. Soal UAS/PAS PAI (Pendidikan Agama Islam) Kelas 5 Semester 1
2. Soal UAS/PAS PPKn Kelas 5 Semester 1 Kurikulum 2013
3. Soal UAS/PAS Bahasa Indonesia Kelas 5 Semester 1 K13
4. Soal UAS/PAS Matematika Kelas 5 Semester 1 Kurikulum 2013
5. Soal UAS/PAS SBdP / SBK Kelas 5 Semester 1 Kurikulum 2013
6. Soal UAS/PAS Penjaskes (PJOK) Kelas 5 Semester 1
7. Soal UAS/PAS Bahasa Jawa Kelas 5 Semester 1
8. Soal UAS/PAS IPA Kelas 5 Semester 1
9. Soal UAS/PAS IPS Kelas 5 Semester 1
Soal UAS PAS untuk Kelas lain berikut ini:
- Soal UAS PAS Kelas 1 SD Semester 1 Semua Mapel
- Soal UAS PAS Kelas 2 SD Semester 1 Semua Mapel
- Soal UAS PAS Kelas 3 SD Semester 1 Semua Mapel
- Soal UAS PAS Kelas 4 SD Semester 1 Semua Mapel
- Soal UAS PAS Kelas 5 SD Semester 1 Semua Mapel
- Soal UAS PAS Kelas 6 SD Semester 1 Semua Mapel
Demikian contoh soal latihan UAS PAS Matematika Kelas 5 SD/MI Semester 1 Kurikulum 2013 beserta Kunci Jawaban yang dapat kami bagikan, semoga dapat membantu adik-adik dalam belajar persiapn mengahadapi ulangan yang sesungguhnya.