Soal Ulangan Harian Kelas 4 Tema 9 Subtema 3 dan Kunci Jawaban
Berikut kami bagikan contoh soal latihan ulangan harian atau penilaian harian kelas 4 SD tema 9 subtema 3 kurikulum 2013 beserta kunci jawaban. Pada soal UH PH berikut merupakan tematik semua mata pelajaran seperti PPKN/PKN, Bahasa Indonesia, IPA, IPS, dan SBdP.
Soal ulangan / penilaian harian kelas 4 tema 9 subtema 3 k13 yang kami bagikan ini sudah dilengkapi dengan kunci jawaban. Contoh soal tema 9 subtema 3 kelas 4 ini dapat dijadikan referensi belajar sebelum menghadapi UH/PH, UTS/PTS, UAS/PAS, PAT/UKK, bahkan ujian sekolah.
Contoh soal evaluasi harian kelas 4 tema 9 subtema 3 semester 2 kurikulum 2013 ini dapat di download pada link yang tersedia di akhir postingan ini. Agar contoh soal ini dapat dijadikan referensi oleh bapak ibu guru wali kls IV dalam pembuatan soal-soal atau kisi-kisi ulangan.
Soal Ulangan Tematik Kelas 4 Tema 9 Subtema 3
Jumlah soal pada contoh soal ulangan tematik tema 9 subtema 3 kelas 4 di bawah adalah 15 soal pilihan ganda, 10 soal essay, dan 5 soal uraian. Untuk kunci jawaban dari soal di bawah agar untuk dijadikan acuan adik-adik dalam mengerjakan soal.
Pada file download soal ulangan harian kelas 4 SD tema 9 Subtema III, kami sediakan dalam 2 versi file yakni PDF dan .docx. File yang kami bagikan sangat mudah untuk di edit memakai Microsoft Word yang ada di komputer anda.
Tema 9 pada kelas 4 yaitu kayanya negeriku sedangkan subtema 3 yakni pelestarian kekayaan sumber daya alam di Indonesia. Adapun pelajaran pada PKN memuat hak dan kewajiban manusia terhadap lingkungan, Bahasa Indonesia tentang membuat laporan hasil wawancara, IPA tentang sumber energi alternatif, IPS tentang sumber daya alam hayati, SBK tentang menyanyi dengan baik dan benar.
Soal Pilihan Ganda UH Tematik Kelas 4 Tema 9 Subtema 3
1. Salah satu hak yang diperoleh manusia dari alam adalah ....
a. Melakukan reboisasi
b. Mendapatkan pasokan air bersih
c. Membersihkan saluran air yang kotor
d. Memelihara tanaman dengan sebaik-baiknya
2. Contoh kerja sama di lingkungan masyarakat adalah ....
a. Membersihkan ruang kelas
b. Membersihkan halaman sekolah
c. Membersihkan jalan desa
d. Merawat tanaman di taman sekolah
3. Melestarikan sumber daya alam merupakan .... setiap orang.
a. hak
b. perintah
c. kemauan
d. kewajiban
4. Narasumber yang sesuai untuk masalah kebersihan sekolah adalah ....
a. polisi
b. dokter
c. kepala desa
d. kepala sekolah
5. Ratusan hekatar tanaman padi mati kekurangan air. Sebagian tanaman diberikan kepada hewan ternak karena tidak bisa dipanen. Pokok pejelasan narasumber tersebut bertema ....
a. perikanan
b. pertanian
c. perkebunan
d. peternakan
6. Narasumber yang sesuai untuk masalah lalu lintas adalah ....
a. polisi
b. dokter
c. kepala desa
d. kepala sekolah
7. Gunung meletus merupakan sebuah peristiwa alam. Peritiwa ini membawa perubahan lingkungan, yaitu ....
a. air sulit meresap ke tanah
b. merusak kawasan di sekitar
c. sumber air tercemar limbah
d. tanah menjadi tidak subur
8. Batu bara merupakan salah satu sumber yang banyak dibutuhkan manusia. Batu bara berasal dari ....
a. minyak bumi
b. bensin
c. kayu
d. fosil
9. Keuntungan dari energi alternatif adalah ....
a. tidak mencemari lingkungan
b. sulit digunakan
c. harganya mahal
d. suatu saat akan habis
10. Negara kita, Indonesia, memiliki sumber daya alam yang melimpah. Hal ini dikarenakan Indonesia memiliki ....
a. penduduk yang banyak
b. tanah yang subur
c. lautan yang luas
d. tanah yang luas
11. Minyak bumi bisa diolah dan menghasilkan beberapa produk olahan. Salah satunya adalah ....
a. minyak tanah
b. minyak goreng
c. peralatan rumah tangga
d. perhiasan
12. Perhatikan cara-cara berikut!
- Menggunakan peralatan rumah tangga yang hemat energi
- Mematikan peralatan listrik bila tidak digunakan
- Mengurangi pemakaian kendaraan bermotor
- Menggunakan air seenaknya
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
13. Tempo presto memiliki arti ....
a. lambat sekali
b. cepat sekali
c. lambat
d. cepat
14. Perhatikan tanda tempo berikut!
- Adagio
- Allegro
- Largo
- Lento
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
15. Perhatikan elemen musik berikut!
- Melodi
- Irama
- Kostum
- Panggung
a. 1 dan 2
b. 1 dan 3
c. 2, 3, dan 4
d. 1, 2, 3, dan 4
Contoh Soal Essay UH Kelas 4 Tema 9 Subtema 3
1. Lingkungan berperan penting bagi kehidupan manusia karena sangat berpengaruh terhadap kelangsungan hidup manusia. Sebaik-baik lingkungan hidup adalah lingkungan yang ....
2. Sebagian besar lingkungan telah mengalami kerusakan dan pencemaran yang sebagian besar disebabkan oleh ulah manusia. Sebagian manusia memanfaatkan lingkungan dengan tidak ....
3. Wawancara dalam bentuk dialog merupakan penulisan hasil wawancara apa adanya. Bentuk dialog meliputi pertanyaan pewawancara dan ....
4. Sebuah acara dialog pasti memerlukan narasumber. Untuk memperoleh narasumber dilakukan dengan melakukan ....
5. Alumunium, tembaga, emas, dan perak termasuk sumber daya alam mineral. Sumber daya tersebut dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku berbagai peralatan rumah tangga serta ....
6. Upaya yang dilakukan guna mengurangi penggunaan sumber energi utama adalah dengan penggunaan ....
7. Kekayaan alam yang dapat digunakan manusia untuk memenuhi kebutuhan hidupnya disebut dengan ....
8. Daging termasuk sumber daya ....
9. Menyanyikan lagu harus dilakukan dengan sikap ....
10. Lagu "Burung Kaka Tua" memiliki tempo andante. Lagu tersebut dinyanyikan secara ....
Latihan Soal Uraian UH Kelas 4 Tema 9 Subtema 3
1. Mengapa kita wajib melestarikan lingkungan?
2. Bagaimana pelaksanaan kewajiban manusia dalam pemanfaatan sumber daya alam?
3. Bagaimana proses wawancara dengan alat perekam dilakukan serta penyajian hasilnya?
4. Bagaimana penyusunan laporan wawancara dalam bentuk dialog?
5. Mengapa kita perlu berhemat energi?
6. Apa yang dimaksud perubahan lingkungan? Berikan contohnya!
7. Bagaimana cara bersyukur atas kekayaan alam yang dimiliki oleh Indonesia?
8. Mengapa kita perlu memanfaatkan barang bekas?
9. Bagaimana karakter lagu yang dinyanyikan dengan tempo cepat?
10. Bagaimana cara bernyanyi yang baik?
Kunci Jawaban Soal UH/PH Kelas 4 Tema 9 Subtema 3 Semester 2
I. Pilihan Ganda
- B
- C
- D
- D
- B
- A
- B
- D
- A
- B
- A
- D
- B
- B
- A
II. Essay
- Dilestarikan, dipelihara, serta diawasi dengan baik
- Bertanggung jawab
- Jawaban narasumber
- Wawancara
- Perhiasan
- Energi alternatif
- Sumber daya alam
- Hewani
- Percaya diri
- Sedang
III. Uraian
1. Lingkungan berperan penting bagi kehidupan manusia karena sangat berpengaruh terhadap kelangsungan hidup manusia. Sebaik-baik lingkungan hidup adalah lingkungan yang dilestarikan, dipelihara, serta diawasi dengan baik guna menghindari terjadinya pencemaran dan kerusakan.
2. Sebagai makhluk yang dikaruniai akal dan pikiran, sudah sepatutnya kita dapat memanfaatkan sumber daya alam secara bijak dan bertanggung jawab.
3. Saat melakukan wawancara, pewawancara harus mencatat atau merekam semua informasi penting yang disampaikan oleh narasumber. Hal ini bertujuan agar informasi yang didapat dapat diterima secara utuh dan lengkap. Pewawancara dapat menulis poin-poin penting dalam wawancara. Tanpa harus menulis secara detail dan sama persis dengan apa yang diucapkan narasumber. Berbeda dengan mencatat, wawancara yang direkam menggunakan alat perekam akan membantu memudahkan pewawancara menyimpan hasil wawancara. Hasil rekaman dapat diulang berkali-kali sehingga pewawancara dapat memahami informasi yang disampaikan narasumber. Setelah menyimak rekaman hasil wawancara, pewawancara harus memindahkan informasi yang diterima secara lisan tersebut ke dalam tulisan.
4. Wawancara dalam bentuk dialog merupakan penulisan hasil wawancara apa adanya. Bentuk dialog meliputi pertanyaan pewawancara dan jawaban narasumber.
5. Ada beberapa energi yang jumlahnya terbatas di alam, sehingga jika digunakan terus menerus akan cepat habis.
6. Perubahan lingkungan adalah terganggunya keseimbangan lingkungan dikarenakan faktor alam dan faktor manusia, contoh jalan yang awalnya dari tanah diubah menjadi beton.
7. Menggunakan sumber daya alam dengan bijak dan bertanggung jawab merupakan salah satu wujud rasa syukur atas, melimpahnya sumber daya alam di Indonesia.
8. Agar kita dapat menghemat sumber daya yang lain dengan menggunakan barang bekas dan dapat menambah nilai guna dari barang bekas.
9. Lagu yang dinyanyikan dengan tempo cepat pada umumnya memiliki karakter yang penuh semangat.
10. Bernyanyi tidak hanya sekedar membaca lirik dan mengikuti irama. Seseorang yang menyanyikan sebuah lagu harus menguasai teknis dasar dalam bernyanyi, yaitu penguasaan notasi, tempo, dan artikulasi.
Download Soal Ulangan Harian Kelas 4 Tema 9 Subtema 3 Semester 2 Kurikulum 2013
Anda dapat download contoh soal UH/PH untuk kelas 4 SD/Mi Semester 2 K13 Tema 9 Subtema 3 pada link berikut ini. Di bawah kami berikan dua link download namun isi dari file tersebut beda, ada yang PDF dan .docx, nanti sudah ada keterangan file tersebut.
Jika file download soal ulangan tema 9 subtema 3 kelas 4 semester 2 di bawah tidak ada atau link downloadnya rusak, tolong beritahu kami lewat contact us yang tombolny ada di bawah blog ini agar segera kami perbaiki.
Soal Ulangan Harian Kelas 4 Tema 9 Subtema 3 (.docx)
Contoh Soal Ulangan Kelas 4 Tema 9 Subtema 3 (PDF)
Baca Juga:
- Soal Ulangan Harian Kelas 4 Tema 9 Subtema 1
- Soal Ulangan Harian Kelas 4 Tema 9 Subtema 2
- Soal Ulangan Harian Kelas 4 Tema 9 Subtema 3
Demikian contoh soal latihan evaluasi ulangan harian (UH/PH) Kelas 4 SD Semester 2 Tema 9 Subtema 3 Kurikulum 2013 Tahun 2021 yang dapat kami bagikan, semoga bermanfaat buat belajar sebelum menghadapi penilaian yang sesungguhnya.